Friday, November 28, 2008

SELAMAT JALAN PAK DAN BU USTADZ

Awal cerita sepulang dari kantor, berdering telp dirumahku. Dari ujung telp mengabarkan adik istriku kecelakaan di daerah purworejo. Adik iparku ini kuliah di di UNDIP semarang. Menurut temannya ia sedang dlm perjalanan ke jogya naik motor lalu disenggol truk di daerah purworejo. Malam itu juga aku dan istriku pergi naik kereta ekonomi menuju purworejo tanpa tahu harus menginap dimana kelak sampai sana.
Sementara di rumah, bapaku mencari2 alamat saudaranya yg berada di purworejo.Ketemulah nomor telp pak muhsin dgn istrinya ibu endang yang tinggal disekitaran purworejo. Mereka sebenarnya sodara jauh, ibu endang satu kakek dgn bapaku. Namun dlm adat jawa hub kekerabatan itu termasuk dekat. Aku tidak ingat pernah bertemu ibu endang, krn sewaktu bertemu dulu aku masih dlm gendongan ibuku.

Sampai di kota purworejo pagi hari,aku dan istri langsung bertanya2 arah ke RSU purworejo.Kota yang tak pernah kusinggahi seumur hidupku. Alhamdulillah jalan disana tidak berliku2 seperti di jakarta yang sumpek.Alhamdulillah dikota yang asing bagiku ini ada saudara mungkin bisa jadi tempat kami menginap sementara.
Bertemu di RS setelah sebelumnya kami berjanji u/ bertemu pak muhsin dan bu endang di RS. Kami saling bertatapan, serasa ada feeling inilah sodaraku diantar sekian banyak orang disana. Kesan pertama dia adalah orang yang ramah dan baik. Lalu bu endang memeluk diriku,sambil menitikan air mata,"kalo tidak ada kejadian ini, kita gak akan saling kenal ya nak teguh, terakhir liat njenengan masih di gendongan skarang udah tinggi, masya Allah2x..."

Selama dipurworejo aku menginap di rumah mereka, sungguh mereka orang2 yang ramah, aku seakan jadi tamu agung disana. Dengan kesederhanaannya mereka menjamu kami dengan penuh penghormatan. Semoga Allah membalas kebaikan mereka...amin

Selama disana saya sempatkan sholat di mesjid sekitar rumah, disana aku baru tau juga klo pak muhsin adalah imam tetap disana. Mereka menyebutnya ustadz muhsin. Alhamdulillah pikirku, ada sodara ku yang jadi orang alim. Dari cerita orang sekitar situ akupun baru tahu kalo pak muhsin dan kelg nya yang sangat aktif bermasyarakat salah satu hasilnya menjadikan mesjid di kampung ini jadi lebih bagus dari sebelumnya yang sekedar "musholla".
Singkat cerita kami mendapati seorang saudara yang dalam kesederhanaan hidupnya mereka mampu keluar dari keterbatasannya u/mampu berbuat yang terbaik u/ orang lain terutama buat warga sekitar rumahnya

Dan tadi malam, sepulang kerja dering telpon datang dari kota purworejo, mengabarkan mereka ,pak muhsin dan istrinya bu endang secara tragis meninggal dalam kecelakaan motor. Dari cerita sodaraku, saat pak muhsin dan bu endang sedang mengendarai motornya tiba2 ditabrak oleh satu sepeda motor berboncengan 3 orang. Kabarnya mereka sambil mabuk mengendarai motornya dengan kencang setelah dikejar2 polisi dalam razia preman. Sungguh mengenaskan, orang sebaik mereka harus berakhir tragis seperti itu. Motor yang dikendarainyapun pernah aku pinjam untuk perjalanan purworejo-temanggung.

Alhamdulillah prosesi pemakaman mereka dihadiri ratusan bahkan ribuan orang yang merasa kehilangan orang yang baik seperti mereka, kabarnya antrian menuju pemakamannya mengular sampai 1KM. Semoga Allah menerima segala amal baik mereka, semoga Allah memasukan ke dalam surgaNYA seperti janji ALLAH dlm al Qur'an surat al mu'min 8 "Ya Tuhan, masukkanlah mereka ke dalam syurga 'Adn seperti yang telah Engkau janjikan kepada mereka, Sesungguhnya Engkaulah Yang Maha Perkasa lagi Maha Bijaksana" amin....

1 comment:

cahpurworejo said...

kalau boleh tahu rumah ustadz muhsin di purworejo sebelah mana ya? jangan2 itu saudara saya...
salam dari www.purworejo.asia